PESAN UNTUK ORANG TUA
Assalamualaikum. wr wb
Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat.
Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuh protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Semangat mendampingi putra putrinya di rumah sangat luar biasa.
Pembelajaran kita masih dilaksanakan secara daring, jadi tmohon bimbingan Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.
Materi ajar
Tema 3 : perduli terhadap makhluk hidup
Subtema 2 : keberagaman makhluk hidup di lingkunganku
Pb : 3
Bismillah...
Assalamualaikum anak sholeh dan sholeha..
Apa kabarnya hari ini?
Semoga semua sehat dan senantiasa diberkahi oleh Allah SWT yaa...
Nah, sholeh sholeha jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu kita mulai lagi belajar aktif, walaupun hari ini kita masih PJJ nih... pembelajaran kita.
Tapi sebelum belajar, alangkah baiknya kita simak tausiyah terlebih dahulu yaa... 😊
Jika kalian sudah selesai menyimak tausiyah nya, yuk dilanjut dhuha dan Murojaah ya....
Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih.
Tujuan pembelajaran
1. Siswa mampu mengidentifikasi fungsi bagian bagian tubuh burung dan dapat menemukan perbedaan antara laba laba dan kumbang.
2. Siswa mampu mengidentifikasi kewajiban dan hak terhadap hewan peliharaan.
3. Siswa mampu mengidentifikasi keseimbangan lingkungan alam.
Literasi
Sebelumnya kita telah belajar tentang
keragaman hewan yang ada di Indonesia.
Sekarang, kita tingkatkan kesehatan kita
dengan berolahraga lompat seperti katak yuk!
Ketika pulang sekolah bersama teman-temannya, Edo melewati sebuah kolam kecil yang ditinggali beberapa ekor katak. Mereka berhenti di kolam itu dan melihat katak-katak berlompatan. Edo memberitahu teman-temannya bahwa katak adalah hewan pelompat yang ulung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar