Jumat, 20 Agustus 2021

JUMAT ,20 AGUSTUS 2021

 PESAN UNTUK ORANG TUA

Assalamualaikum. wr wb 

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. 

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Semangat mendampingi putra putrinya di rumah sangat luar biasa. 

Pembelajaran kita masih dilaksanakan secara daring, jadi mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. 


Materi ajar

Tema 2       : selalu berhemat energi

Subtema 2 : manfaat energi

Pb : 4


Bismillah... 

Assalamualaikum anak sholeh dan sholeha.. 

Apa kabarnya hari ini? 

Semoga semua sehat dan senantiasa diberkahi oleh Allah SWT yaa... 

Nah, sholeh sholeha jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu kita mulai lagi belajar aktif, walaupun hari ini kita masih PJJ nih... 

Hari ini, seperti biasa ibu guru akan menyampaikan materi pembelajaran kita. 

Tapi sebelum belajar, alangkah baiknya kita simak tausiyah terlebih dahulu yaa... 😊

Kalo kalian sudah selesai menyimak tausiyah nya, yuk dilanjut dhuha dan Murojaah.... 

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih.


Tujuan pembelajaran

1. Siswa dapat mendiskripsikan hemat energi dalam segala kegiatan.

2. Siswa dapat mendiskripsikan dalam membuat poster

3. Siswa dapat memanfaatkan kekayaan alam dengan sebaik baiknya.


Kalo sudah, berikut materi hari ini yaa.... 

Baca dan pahami baik-baik.


Literasi

Mengapa kita harus menghemat energi?

Apa saja yang bisa kita lakukan untuk menghemat energi?

Banyak hal-hal sederhana yang bisa kita lakukan dalam kehidupan sehari￾hari untuk menghemat energi. Seperti hemat air, hemat listrik, hemat kertas, hemat bahan bakar.

 Hemat energi artinya menggunakan energi sesuaikebutuhan, sehingga tidak ada energi yang terbuang sia-sia. 

Jika energi yang kita gunakan lebih sedikit, maka akan menghemat biaya yang kita keluakan, dan menjadikan bumi kita lebih ramah lingkungan. 

Hemat energi adalah kewajiban kita semua

Bahasa Indonesia

Poster atau plakat adalah karya seni atau desain grafis yang memuat komposisi gambar dan huruf di atas kertas berukuran besar.

Pengaplikasiannya dengan ditempel pada dinding atau permukaan datar lainnya dengan sifat mencari perhatian mata sekuat mungkin. 

Karena itu poster dibut dengan warna warna kontras dan kuat.

Poster bisa jadi sarana iklan, pendidikan, propaganda, sosialisasi, dan dekorasi.
Selain itu bisa pula berupa salinan karya seni terkenal.

Cat poster bisa juga disebut cat plakat, sifatnya datar cocok untuk menggambar dekoratif.

Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam membuat poster.
1. Buatlah poster seunik mungkin
2. Tentukan makna poster dengan jelas
3. Berceritalah di dalam poster
4. Detailkan alur informasi.

Minggu lalu kita sudah membuat poster tentang hemat energi bahan bakar yaa!

Dibawah ini salah satu hasil karya teman kalian bagus yaa 💖💖💖


















IPA 

Suatu benda dikatakan memiliki energi apabila benda itu dapat melakukan kerja atau usaha.

Bentuk bentuk energi

1. ENERGI GERAK
2. ENERGI PANAS
3. ENERGI CAHAYA
4. ENERGI LISTRIK
5. ENERGI BUNYI
6. ENERGI KIMIA


Exercise

Kerjakan latihan PKN, BAHASA INDONESIA, IPA dan IPS pada buku LKS MODUL halaman 37 dan 38.

Fotokan latihannya MODUL permapel dengan jarak dekat dan tidak blur .

Kolasekan foto tugas dengan kegiatan lainnya untuk di upload dalam blogger.


Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! 

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Kerjakan tugasmu dibuku latihan tematik,dan  fotokan kemudian kirimkan pada Ibu Guru melalui WhatsApp beserta kegiatan yang ini dalam bentuk kolase !

Selamat belajar sholeh sholeha ibu guru semuanyaa.... 💖💖💖

Tidak ada komentar:

Posting Komentar